azuar

 

 

A-learning

Mandiri dalam berpikir-Mandiri dalam berbuat-Berbagi untuk yang lain

Azuar-learning

 

 

Home        Aboutme        Guest Book      e-Learning         Articles        News       Link

 

 

INSTRUMEN

PERILAKU KONSUMEN

home

aboutme

guest book  

e-learning 

link

 

 

 

 

DEMI ALLAH SANG PENCIPTA ILMU PENGETAHUAN:

Materi e-Learning ini diperuntukkan bagi Adik-adik Mahasiswa dan para Dosen Fakultas Ekonomi UMSU, khususnya untuk Program Studi Manajemen, dan pihak-pihak lain yang diizinkan pemilik situs ini

Setiap materi  yang Anda Download harus mohon izin terlebih dahulu dengan mengisi "GUEST BOOK / BUKU TAMU", data yang Anda isi harus lengkap, 

Dilarang memberikan Password dan isi materi e-Learning ini kepada pihak lain, selain Mahasiswa dan Dosen Fakultas Ekonomi UMSU, tanpa izin pemilik situs ini

Password akan diubah sewaktu-waktu, silahkan konfirmasi langsung atau via telepon

 

> KLIK DI SINI

untuk mengisi buku tamu

 

DEMI ALLAH SANG PENCIPTA ILMU PENGETAHUAN, ISILAH BUKU TAMU UNTUK MOHON IZIN OTOMATIS

http://www.azuar.tripod.com

 

 


FAKTOR PERILAKU KONSUMEN, FAKTOR BAURAN PEMASARAN, KEPUTUSAN MEMBELI 


 

Pengukuran faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan membeli suatu produk baik barang maupun jasa dapat menggunakan “Model Perilaku Pembeli” yang dikemukakan Kotler et.al. (2000, hal. 221-265).

1.      Untuk mengukur faktor-faktor yang mempengaruhi minat konsumen dapat dilihat dari faktor:

a.      Stimulasi Pemasaran

1)      Produk: kualitas, merek, kemasan, label.

2)      Harga: kondisi keuangan konsumen, harga pesaing, potongan harga

3)      Promosi: menghibur, efektif, atraktif, informatif, profesional

4)      Distribusi: ketersediaan produk, kemudahan mencari tempat penjualan.

b.      Stimulasi lainnya:

1)      Ekonomi

2)      Teknologi

3)      Politik

4)      Budaya

c.Perilaku Konsumen:

1)      Budaya: budaya, subbudaya, kelas sosial

2)      Sosial: kelompok acuan, keluarga, peran dan status

3)      Pribadi: umur dan tahap siklus hidup, pekerjaan, kondisi ekonomi, gaya hidup, kepribadian dan konsep diri

4)      Psikologis: motivasi, persepsi, pengetahuan, keyakinan dan sikap

2.    Untuk mengukur keputusan membeli dapat dilihat dari: pilihan produk, pilihan merek, pilihan pemasok, penentuan saat pembelian, dan jumlah pembelian.

 

Peneliti mungkin tidak memilih seluruh faktor-faktor dan indikator di atas untuk dijadikan sebagai alat ukur penelitian, namun dapat memilih sesuai dengan kebutuhan.

Berikut ini beberapa contoh pengembangan instrumen faktor-faktor keputusan pembelian yang disusun dalam sebuah tabel. Tabel ini disusun untuk mempermudah para peneliti dalam mengembangkan suatu instrumen, misalnya angket/kuisioner.

 

Pengembangan Instrumen Faktor-faktor Keputusan Pembelian

Dilihat dari Faktor Perilaku Konsumen

Dimensi/Faktor/Variabel

Indikator

Nomor Item Angket

1. Budaya (X1)

Budaya

1

 

Subbudaya

2

 

Kelas sosial

3

2. Sosial (X2)

Kelompok acuan

4

 

Peran dan status

5

3. Pribadi (X3)

Siklus Hidup

6

 

Pekerjaan

7

 

Kondisi ekonomi

8

 

Gaya hidup

9

 

Kepribadian dan konsep diri

10

4. Psikologis (X4)

Motivasi

11

 

Persepsi

12

 

Pengetahuan

13

 

Keyakinan dan sikap

14

5. Keputusan Pembelian (Y)

Pilihan produk

15

 

Pilihan merek

16

 

Pilihan pemasok

17

 

Penentuan saat pembelian

18

 

Jumlah pembelian

19

 

Pengembangan Instrumen Faktor-faktor Keputusan Pembelian

Dilihat dari Faktor Stimulasi Pemasaran

Dimensi/Faktor/Variabel

Indikator

Nomor Item Angket

1. Produk (X1)

Kualitas produk

1

 

Merek

2

 

Kemasan

3

 

Label

4

2. Harga (X2)

Kondisi keuangan konsumen

5

 

Potongan harga

6

 

Harga pesaing

7

3. Promosi (X3)

Menghibur

8

 

Efektif

9

 

Atraktif

10

 

Informatif

11

 

Profesional

12

4. Distribusi (X4)

Ketersediaan produk

13

 

Kemudahan mencari penjual

14

5. Keputusan Pembelian (Y)

Pilihan produk

15

 

Pilihan merek

16

 

Pilihan pemasok

17

 

Penentuan saat pembelian

18

 

Jumlah pembelian

19

 

Peneliti boleh mengadaptasi atau memilih item indikator yang diperlukan, tidak harus seluruh item seperti di atas. Langkah berikutnya adalah merancang suatu angket yang dapat disusun dalam berbagai skala, misalnya Skala Likert, Skala Gutman, Skala Semantic Differential, Skala Rating, Skala Abogardus, dan bentuk skala lainnya.

 

Bahan Bacaan:

Kotler, Philip; Ang, Swee Hoon; Leong, Siew Meng; Tan, Chin Tion (2000). Manajemen Pemasaran: Perspektif Asia, Buku 1, Yogyakarta : Penerbit Andi.

QuestionPro (2006). Advertising Evaluation Survey, http://www.questionpro.com, Diakses 10 April 2006.

 

> KLIK DI SINI

untuk mengisi buku tamu

 

DEMI ALLAH SANG PENCIPTA ILMU PENGETAHUAN, ISILAH BUKU TAMU UNTUK MOHON IZIN OTOMATIS

http://www.azuar.tripod.com

 


FAKTOR PRODUK, HARGA, PERILAKU PEMBELIAN 


 

Pengukuran produk dapat dilihat dari karakteristik produk (Saladin, 2000, hal. 85-114) , antara lain: kualitas, kuantitas, merek, label, bentuk, mode, jaminan, pelayanan, pembungkus, dan pengembalian.

 

Produk-produk makanan seperti mie instant, dan produk fast food lainnya dapat diukur dengan indikator di atas, dengan mengadaptasi beberapa hal yang perlu dijadikan sebagai ukuran, seperti contoh berikut ini:

1.      Kualitas: sesuai dengan selera, variasi rasa

2.      Merek: merek terkenal, khas, mudah diingat, menarik

3.      Kemasan: menarik, terjamin, simple/sederhana

4.      Label: teknis penggunaan di kemasan, masa kadaluarsa, kandungan bahan

    

Pengukuran harga dapat dilihat dari indikasi berikut ini:

1.      Kondisi keuangan konsumen

2.      Harga pesaing

3.      Potongan harga

 

Untuk perilaku pembelian peneliti dapat dinilai dengan ukuran keputusan pembelian yang dirujuk dari Model Perilaku Konsumen (Kotler et.al., 2000, hal. 221-265), antara lain:

1.      Pilihan produk

2.      Pilihan merek

3.      Pilihan pemasok

4.      Penentuan saat pembelian

5.      Jumlah pembelian.

.

Tabel berikut ini memperlihatkan pengembangan instrumen untuk pengukuran dampak produk dan harga terhadap perilaku pembelian yang diadaptasi dari indikator-indikator di atas.

 

Pengembangan Instrumen Produk, Harga, dan Perilaku Pembelian

Variabel

Indikator

Nomor Item Angket

1. Produk  (X1)

Kualitas

1,2

 

Merek

3,4

 

Kemasan

5,6

 

Label

7,8

2. Harga (X2)

Keuangan konsumen

9,10

 

Harga produk pesaing

11,12

3. Perilaku Pembelian (X2)

Pilihan produk

13

 

Pilihan penjual

14

 

Penentuan saat pembelian

15

 

Jumlah pembelian

16

 

Langkah berikutnya adalah merancang suatu angket yang dapat disusun dalam berbagai skala, misalnya Skala Likert, Skala Gutman, Skala Semantic Differential, Skala Rating, Skala Abogardus, dan bentuk skala lainnya.

 

Bahan Bacaan:

Kotler, Philip; Ang, Swee Hoon; Leong, Siew Meng; Tan, Chin Tion (2000). Manajemen Pemasaran: Perspektif Asia, Buku 1, Yogyakarta : Penerbit Andi.

Saladin, Djaslim (2000), Intisari Pemasaran dan Unsur-unsur Pemasaran, Jakarta : Penerbit Linda Karya.

 

 

 

> KLIK DI SINI

untuk mengisi buku tamu

 

DEMI ALLAH SANG PENCIPTA ILMU PENGETAHUAN, ISILAH BUKU TAMU UNTUK MOHON IZIN OTOMATIS

http://www.azuar.tripod.com

 

 

Special thanks to: tripod.com                                                                                          Powered by: Azuar Juliandi @ 2004